Pantau Vaksinasi Bersama Program Damai Indonesiku, Bupati Ade Yasin Bagikan Ribuan Sembako

LEUWILIANG – Ade Yasin Bupati Bogor hadiri kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan oleh damai Indonesiaku TV One di Insitut Ummul Quro Desa Leuwimekar, Kecamatan Leuwiliang. Tidak hanya menghadirkan vaksinasi, Bupati Bogor memberikan 1000 paket sembako dan 250 paket sembako dari TV one.

Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan, dengan target mencapai 6 juta jiwa di akhir tahun ini, pihaknya yakin terget tersebut akan tercapai.

“Mencapai 6 juta jiwa sampai 70% harus kita kejar, tidak hanya vaksinasi masal seperti ini tetapi kita sudah door to door ke Desa-desa, bahkan ada vaksin hunter yang bekerjasama dengan TNI dan polri,” ungkapnya. Sabtu (18/12/2021).

Ia menjelaskan, rata-rata masyarakat yang enggan di vaksin lantaran tamu terhadap jarum suntik. “Ternyata kendala bukan dari berita hoax akan tetapi takut di suntik, jadi saya kira jangan takut disuntik karna tim kesehatan itu sudah ahli di bidangnya,” jelasnya.

Ia pun menuturkan kegunaan sesudah divaksin, lantaran banyaknya kegunaan selain untuk kesehatan. “Kalau kita tidak di vaksin ga bisa main, jadi kalo sekarang ke tempat keramaian harus ada surat vaksin, jadi kalo belum di vaksin resikonya anda tidak bisa kemana-mana,” bebernya.

Ia pun menjelaskan, perbedaan antara masyarakat perkotaan dan pedesaan dengan enggan divaksin, sehingga dirinya memiliki trik untuk memikat masyarakat agar ikut vaksinasi dengan cara pemberian sembako.

“Memang cukup tinggi kalau untuk wilayah perkotaan tidak pernah sentral vaksin itu sepi, tetapi untuk wilayah sentra vaksin itu masyarakat enggan datang, tatapi kita pancing menggunakan sembako, jadi pola pikirnya harus di rubah, jadi ada sembako atau tidak di vaksin saja,” jelasnya.

Bahkan orang nomor satu di Bumi Tegar Beriman ini mengajak masyarakat agar di vaksin lantaran dirinya tidak tau persis kedepannya vaksin ini prabayar atau tidak.

“Ayo kita vaksin karena mumpung masih gratis, nanti kita ga tau vaksinya berbayar ataupun susah, mumpung pemerintah masih memberikan kesempatan sampai Desember ini,” harapannya.

Sementara itu, Kepala Desa Leuwimekar, Emay Sumarno mengatakan, dalam kegiatan vaksinasi ini cukup tinggi di ikuti oleh masyarakat sekitar. “Antusias sekali untuk warga di vaksin, karna yang hadiri bukan dari wilayah kecamatan Leuwiliang saja,” ujarnya.

Ia menjelaskan, besarmya antusias masyarakat yang ingin divaksin tidak lepas dari kehadiran Bupati Bogor. “Alhamdulillah sehubungan dengan pembagian sembako jadi warga masyarakat antusias untuk di vaksinm. Khususnya kedatangan ibu Bupati yang datang ke lokasi vaksin,” jelasnya.

Ia mengatakan, sudah hampir delapan puluh persen warganya yang sudah tervaksin. “Untuk target di Desa Leuwimekar baru mencapai 80% dengan tambahan kegiatan ini,” singkatnya. FIR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.