BPTJ Tambah Lintasan Skybridge Bojonggede Menuju Jakarta

Plt Kepala BPTJ, Suharto (tengah) saat meninjau dan menjajal Skybridge Bojonggede, Kabupaten Bogor beberapa waktu lalu. (Dok.Pakar)

CIBINONG – Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), berencana menambah lintasan Skybridge Bojonggede ke arah peron Jakarta untuk memperpendek perjalanan penumpang di Stasiun Bojonggede, Kabupaten Bogor.

Direktur Prasarana BPTJ, Zamrides menjelaskan, rencana tersebut dihembuskan lantaran selama ini para penumpang kereta yang akan menuju ke arah Jakarta harus melintasi underpass dengan jarak yang cukup jauh dari hall entrance skybridge.

“Perpindahan ini cukup menyita waktu perjalanan, sehingga diperlukan short cut untuk bisa memudahkan mobilitas penumpang,” kata Zamrides dalam keterangannya yang didapat wartawan, Minggu (4/2/2024).

Lebih lanjut dia mengatakan, untuk langkah awal pihaknya tahun ini akan menyusun Detail Engineering Design (DED) yang kemudian dilanjutkan dengan pembebasan lahan dari warga yang terdampak.

Sementara untuk pembangunannya, ditargetkan segera direalisasikan secepatnya pada tahun depan, mengingat ada beberapa pekerjaan yang perlu dilakukan di tahun ini.

“Kami perlu melakukan persiapan awal sebelum Skybridge Bojonggede diperpanjang hingga peron yang mengarah ke Jakarta. Hal ini merupakan upaya kami mempersingkat waktu perjalanan pengguna komuter di Bojonggede. Sementara untuk underpass akan kami bicarakan terlebih dahulu dengan pihak PT. KCI seperti apa baiknya,” jelas Zamrides.

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor, Agus Ridho menyampaikan bahwa Pemkab Bogor siap untuk mendukung upaya pemerintah pusat dari sisi kesediaan lahan.

“Rencana pembebasan lahan seluas kurang lebih 300 meter persegi akan secepatnya dilakukan, kami menunggu beberapa perhitungan pasti dari BPTJ Kementerian Perhubungan terkait kebutuhan lahan yang perlu dibebaskan nantinya melalui DED yang akan disusun pada tahun ini,” kata Agus. =MAM

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.