Dikerjakan Asal-asalan, Jembatan Penghubung 2 Desa di Caringin Amburadul

Inilah pekerjaan proyek pembangunan jembatan yang dikerjakan asal-asalan. (Ist)


CARINGIN – Jembatan di Kampung Tarokolot RT 09 RW 03 yang  menghubungkan Desa Cimande dan Desa Lemahduhur, Kecamatan Caringin menuju makam Kasepuhan Cimande nyaris amblas. Selain tergerus aur jembatan tersebut posisinya sudah menurun dan membahayakan pengguna kendaraan roda dua Maupun roda empat. Jembatan tersebut amblas sejak satu tahun lalu, karena belum ada perbaikan melebar hingga 7 meter.


Martin salah seorang tokoh pemuda setempat mengatakan, jembatan tersebut amblas sejak setahun lalu namun karena dibiarkan semakin melebar. “Ini memang sudah lama, namun akibat pembiaran oleh pihak PUPR, hingga melebar dan membahayakan kendaraan yang melintas,” kata Martin Kepada Pakar.


Dia mengaku, sempat ada pengurugan dari pihak PUPR namun lanjut dia pengerjaannya seolah seadanya sehingga dampaknya jembatan tersebut semakin parah. “Walaupun ada dari pihak PUPR namun alakadarnya ya beginilah akibatnya, sehingga sekarang kendaraan yang melintas dibatasi karena khawatir ambruk,” ungkapnya.


Syarif pengawas Untuk Jalan dan jembatan wilayah dua Ciawi saat dikonfirmasi membenarkan, jika jembatan tersebut tahun lalu sempat dilakukan penanganan oleh UPT. “Masalah ini akan kami tindak lanjuti kepimpinan untuk penanganan berikutnya, sebenarnya tahun lalu sempat kami tangani,” ungkapnya.


Sementara itu kasi Trantib Kecamatan Caringin Andriansyah mengatakan, pihaknya sudah melakukan kontrol lapangan kelokasi jembatan tersebut sehingga dilakukan langkah pembatas kendaraan agar berhati hati. “Kami sudah memantau perkembangan jembatan kelokasi jembatan, dilokasi disiagakan Linmas dan Pol PP kecamatan untuk membantu mengatur lalu lintas agar bergantian,” ujarnya.


Dia menjelaskan, jembatan tersebut amblas satu tahun lalu seiring waktu semakin melebar sehingga perlu penanganan yang serius. “Kejadian Jalan Amblas Sudah 1 tahun yang lalu Lebar Jalan 4 meter Panjang jalan 7 meter persegi, kami menindak lanjuti sesuai arahan pimpinan melaporkan kepada pihak PUPR,” pungkasnya. UJG
 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.