500 Warga Bojonggede di Rapid Antigen dan Swab Test Oleh BIN

TAJURHALANG – Dengan menyandang Zona merah, BIN (Badan Intelejen Negara) menggelar rapid antigen dan Tes swab Covid-19 masal diwilayah Kecamatan Bojonggede. Kegiatan rapid antigen masal ditempatkan di terminal Bojonggede dihadiri, Camat Bojonggede Jajang Dece Hatomi, Kades Bojong Gede Dede Malvina, Lurah Pabuaran Romli, Danramil Bojong Gede Kapten Edi Sugiarto, Kapolsek Bojonggede Kompol Supriyadi.

Jajang saat melakukan rapid antigen mengatakan, bersyukur dengan adanya bantuan mobil BINGUNG untuk rapid antigen dan swab test bagi warga. “Alhamdulillah dengan perhatian dan kepedulian BIN kepada Kabupaten Bogor umumnya dan khususnya Bojonggede yang saat ini masih berstatus zona merah dalam penyebaran Covid-19 untuk mengadakan rapid antigen dan swab test Covid-19 secara masal dan gratis di wilayah Kecamatan Bojonggede,” ucapnya.

Jajang menyebutkan, kuota pemeriksaan sebanyak 500 orang. Kesadaran masyarakat yang mengikuti rapid tes sangat tinggi dan kuota terpenuhi. “Masyarakat sendiri apabila ada yang fositif langsung akan di tangani medis karena kita dapat melihat hasilnya positif apa negatif dalam waktu 8 jam,” jelasnya.

Terpisah, Kolonel Edi Santoso Komandan Medical BIN mengatakan untuk tes rapid antigen masal yang diadakan di terminal Bojonggede sasarannya untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona karena Kecamatan Bojonggede salah satu zona merah yang ada di Kabupaten Bogor. “Kita membawa tenaga kesehatan sebanyak 26 personil dan 2 unit kendaraan lab yang gunanya untuk langsung mengetahui hasil masyarakat positif atau negatif dalam waktu 8 jam hasilnya akan diketahui,” tutupnya. MUN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.