Topi Melayang, Seorang Gadis Ketiban Motor di Saluran Gorong-gorong

Pengguna jalan saat membantu korban, dan mengevakuasi satu unit sepeda motor di Jalan Raya Puncak. (Firman | Pakar)

CISARUA – Satu unit sepeda motor terjungkal, dan masuk ke saluran gorong-gorong, di Jalan Raya Puncak, KM 77,5, Desa Leuwimalang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Selasa (5/7/2022).

Sepeda motor terjungkal lantaran si pengendara tersebut berusaha menangkap topi yang melayang di udara. Akibatnya, pacar korban tertimpa motor tersebut.

Edi, seorang saksi mata menuturkan, sepasang remaja asal Cisarua itu menyimpan motornya di pinggir jalan.

“Tiba-tiba wanita tersebut tersungkur ke gorong-gorong. Namun pacarnya malah mengambil sebuah topi yang terjatuh karena terbang. Tak lama, mereka pergi ke rumah sakit untuk periksa luka-luka,” katanya. =FIR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.