Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Pemdes Kampung Sawah Beli Mobil Ambulans Pakai Dana Desa

Kepala Desa Kampung Sawah Edi Riyadi berfoto saat menerima surat pembelian mobil ambulans. IST

RUMPIN – Untuk meningkatkan pelayanan di bidang kesehatan kepada masyarakat, Pemerintah Desa Kampung Sawah Kecamatan Rumpin membeli satu unit mobil ambulans menggunakan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2021.

Kades Kampung Sawah, Edy Riyadi mengatakan, pembelian satu unit mobil ambulans ini nantinya akan digunakan membantu warga yang memerlukan mobil untuk berobat ke rumah sakit, serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Realisasi pembelian mobil ambulans ini berkat perjuangan dari semua perangkat desa serta usulan dari masyarakat desa,” ucap Edi Riyadi, Kades Kampung Sawah. Senin, (30/8/21).

Selain itu, sambung Edi Riyadi, pengadaan mobil ambulan adalah bentuk kepedulian dan kewajiban Pemdes Kampung Sawah untuk memberikan fasilitas terbaik bagi masyarakat khususnya dalam sektor pelayanan kesehatan.

“Saya berharap masyarakat Desa Kampung Sawah akan lebih sehat dan sejahtera dalam sektor kesehatan,” pungkasnya. =FRI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.