Tingkatkan Mobilitas, Pemdes Nanggerang Bangun Jalan Dari Samisade

Pembangunan jalan yang berasal dari dana Samisade di Desa Nanggerang. (Ist)

TAJURHALANG – Percepatan pembangunan dari Program Samisade masih sangat di perlukan masyarakat pedesaan dalam rangka meningkatkan ekonomi pedesaan dan mobilisasi warga. Pemdes Nanggerang, Kecamatan Tajurhalang Kabupaten Bogor, membangun jalan lingkungan di wilayah RW 04 sepanjang 920 meter, dengan lebar 4 meter, dan ketebalan 15cm. Dengan anggaran bantuan Infrastruktur dari dana Samisade sebesar Rp 700.000.000-

TPK Pembangunan Infrastruktur Desa Nanggerang Rahmat Alamsyah mengatakan Kepada wartawan, untuk program Samisade disamping pengecoran, juga kita kerjakan TPT (Tembok Penahan Tanah) sepanjang 60 meter. Karena apabila tidak dikerjakan TPT untuk jalan, dikhawatirkan akan longsor.


“Alhamdulillah dengan adanya program Samisade, warga dapat bekerja dengan program PKT. Jadi program Samisade benar – benar masih sangat diperlukan oleh masyarakat dan langsung dapat di manfaatkan oleh masyarakat. Semoga Tahun 2024 nanti program bantuan Infrastruktur dapat di gulirkan kembali,” harapnya.

Kepala Desa Nanggerang Wira Saftaji menambahkan, agar nantinya Pemda Kabupaten Bogor dapat memperluas penggunaan program bantuan infrastruktur, agar tidak hanya berfokus kepada Pembangunan jalan. Karena hampir 100 persen jalan di wilayah Desa Nanggerang sudah selesai.

Agar nantinya program bantuan Infrastruktur dapat digunakan untuk pembangunan kantor Desa, atau untuk program peningkatan ekonomis seperti SDM dan lainnya. “Jadi saya selaku Kepala Desa mengharapkan agar program bantuan Infrastruktur dapat digunakan oleh program yang lain Karena pembangunan infrastruktur peningkatan jalan hampir seluruhnya selesai,” pungkasnya. MUN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.