
BOGOR – Terobosan dan inovasi dilakukan Kelurahan Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, dengan memberikan piagam penghargaan kepada para Ketua Rukun Tetangga (RT) yang telah berhasil melakukan vaksinasi terhadap warganya hingga 100 persen.
Sebanyak lima Ketua RT diantaranya Ketua RT 5 RW 3, Ketua RT 01 RW 01, Ketua RT 1 RW 7, Ketua RT 1 RW 4, dan Ketua RT 3 RW 6, mendapatkan penghargaan langsung yang diserahkan Camat Bogor Tengah Abdul Wahid dan Lurah Babakan Arifin, di aula Kelurahan Babakan, Jalan Malabar Ujung, Senin (4/10/2021).
Lurah Babakan Arifin mengatakan, reward itu diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada para Ketua RT maupun RW yang sudah melakukan percepatan vaksinasi. Dalam pembentukan herd immunity, peran Ketua RT di wilayah sangat besar, terutama mengajak dan mengarahkan warga di vaksinasi.
“Reward atau penghargaan ini diberikan kepada para Ketua RT yang sudah sukses seluruh warganya di vaksinasi hingga 100 persen. Semoga reward ini memotivasi para Ketua RT maupun RW yang ada di Kelurahan Babakan,” ucapnya.
Dengan adanya pergerakan dan perjuangan para Ketua RT yang totalitas mengajak warga divaksin, peranan itu juga yang menentukan trend angka covid menurun di wilayah. Arifin menyebutkan, jumlah warga di Kelurahan Babakan sebanyak 5400 jiwa dan saat ini sudah 100 persen warga di vaksinasi, tersisa tinggal 5 persen merupakan warga penyintas.
“Disini memiliki 8 RW dan 35 RT. Harapan kedepan, kinerja pengurus Ketua RT tidak hanya soal vaksinasi saja, tetapi kinerja dalam pelayanan terhadap warganya, sehingga ketika ada pelayanan atau kondisi pandemi, menjadi contoh bagi wilayah yang lainnya,” harap Lurah yang merupakan anak mantan Walikota Bogor Edi Gunardi ini.
Sementara, salah satu tokoh masyarakat Kelurahan Babakan Firman Sidik Halim mengapresiasi penghargaan yang diberikan Lurah kepada para Ketua RT. “Alhamdulillah, ini adalah bentuk apresiasi dari Kelurahan untuk para pengurus warga, sebagai langkah komunikasi, koordinasi yang terbina selama ini,” ucapnya.
Firman berharap dengan adanya rewars yang diberikan memotivasi kinerja para Ketua RT sehingga dengan adanya komunikasi yang baik akan memudahkan cara pelayanan kepada warga. “Apapun program pemerintah akan didukung oleh warga. Kolaborasi, sinergitas dan kebersamaan para Ketua RT maupun RW dengan Kelurahan dan jajarannya, akan menciptakan suasana yang aman kondusif, apalagi dalam membangun herd immunity warga ditengah pandemi ini,” ujar Firman yang juga salah satu tokoh peraih piagam penghargaan pelopor protokol kesehatan rumah ibadah di Kota Bogor ini.
Senada, Camat Bogor Tengah Abdul Wahid mengapresiasi terobosan dan inovasi program yang dilakukan Kelurahan Babakan dalam memberikan penghargaan kepada para Ketua RT. “Ini terobosan bagus sebagai motivasi dalam meningkatkan kinerja para Ketua RT. Reward capaian vaksinasi 100 persen di masing-masing RT ini sebagai pondasi kuat di masyarakat. Saya sangat apresiasi dan semoga Kelurahan lainnya mencontoh langkah positif dari Kelurahan Babakan ini,” pungkasnya. RIF