CIBINONG – Tingkatkan kualitas dengan cara memberikan pemahaman siswa guna untuk melanjutkan pendidikan hingga perguruan tinggi, SMAN 2 Cibitung menggelar kegiatan Career Day, pada Senin (10/10/2022).
Hal itu disampaikan Kepala SMAN 2 Cibitung, E. Misbach Kurniawan bahwa pihaknya menggelar kegiatan Career Day, Interaktif dan sosialisasi perguruan tinggi untuk membatu menumbuhkan minat siswa melanjutkan pendidikan.
“Kita sedang ada kegiatan Career Day, Interaktif dan Sosialisasi perguruan tinggi dan lembaga pendidikan tinggi lainnya kepada peserta didik terutama kelas XII atau kelas 12 di SMAN 2 Cibitung,” katanya.
Ia berharap dengan adanya kegiatan Career Day yang sedang dilaksanakan, Senin (10/10/2022) salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas sekolah melalui kualitas lulusan peserta didik.
“Harapan kami semakin banyak jumlah peserta didik di SMAN 2 Cibitung untuk melanjutkan pendidikan hingga jenjang yang lebih tinggi, bukan hanya itu kita juga membantu siswa menyiapkan karir untuk masa depan mereka nanti,” harapnya.
Tak hanya itu dirinya juga menyebutkan bahwa program ini merupakan salah satu program yang secara khusus dan rutin digelar diadakan dilingkungan sekolah.
“Dengan adanya kegiatan ini siswa SMAN 2 Cibitung lebih bisa belajar memilih beberapa pilihan karir dengan cara memperkenalkan dan memberikan informasi penting bagi siswa sehingga anak dapat memilih jalur yang tepat bagi mereka. Lalu membantu mereka untuk merintis karir hingga akhirnya menjdi sukses,” tukasnya. AGE