September, Perumda Tirta Pakuan Beri Diskon Sebesar 40% Untuk Pelanggan Baru

Suasana dialog antara jajaran Direksi Perumda Tirta Pakuan dengan Pokwan DPRD Kota Bogor, Senin (30/8/2021). IST

BOGOR – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Pakuan Kota Bogor akan memberikan diskon pemasangan baru sebesar 40 persen dari mulai September hingga Desember 2021 secara terbatas. Promosi ini juga bisa didapatkan oleh eks pelanggan Tirta Pakuan Kota Bogor yang ingin kembali memasang lagi.

“Nah, kami ada yang baru, ini rencana pak Direktur Umum (Dirum) Tirta Pakuan Rivelino Rizky awal bulan September akan memberikan promosi untuk raihan pelanggan baru dengan diskon 40 persen. Ini dimulai dari September sampai Desember 2021 dibatasi hanya golongan R2 sampai R5 saja, kemudian ada eks pelanggan untuk renewual atau pemasangan kembali diberikan diskon juga tapi jumlahnya detail nanti diumumkan,” ungkap Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Rino Indira Gusniawan didampingi Direktur Teknik (Dirtek) Ardani Yusuf dan Dirum Tirta Pakuan Rivelino Rizky di Gedung DPRD Kota Bogor pada Senin (30/8/2021) siang.

Rino menambahkan, untuk jumlah pelanggan pada baru atau pasang kembalinya terbatas, siapa cepat dia dapat.

“Diskon terbatas, belum tentu ada lagi tahun depan. Mungkin nanti kedepannya juga kami akan diskon zona yang ada saluran tapi pelanggan yang masih sedikit. Ini dilakukan agar investasi kami tidak sia-sia, atau termanfaatkan dengan baik,” tambahnya.

Rino melanjutkan, saat ini produksi bertambah tapi pendapatan berkurang, karena masyarakat banyak dirumah sementara pelanggan yang komersial tutup. Pendapatan berkurang, ada tiga persen niaga tapi kontribusi 30 persen, diketahui masa PPKM hotel menurun, mal tutup dan restoran tidak boleh dine in sehingga pendapatan menurun.

“Untuk pelanggan rumah tinggal ini, nilainya tidak signifikan, ada yang subsidi juga kan. Meski begitu, tahun ini kami dapat bantuan dua projek, pertama bantuan untuk WTP plus intake juga reservoir nya. Kami akan menambah kapasitas zona 5 Rangga Mekar hingga BNR dengan 50 liter perdetik. Ada bantuan intake 100 liter perdetik di Cipinang Gading tahun depan WTPnya Inysa Allah,” tuturnya.

Rino membeberkan, untuk zona 6 yang sudah lama ditutup karena tidak ada airnya, sumber airnya satu-satunya di Kota Batu, Kabupaten. Sehingga kedepan ada WTP baru di Cipinang Gading ini untuk zona 6 termasuk mata air Kabandungan, Kota Batu yang mudah-mudahan beres tahun ini.

“Ya, saya melihat baca di sosmed banyak menanyakan zona enam, kalau buka hanya memberikan janji. Akhir tahun ada command center, menggenapkan semua ikhtiar kami memasang sistem yang terintegrasi. Dipasang semua sensor di semua produksi kami. Kualitas, tekanan, air keluar masuk dibaca sensor. Kalau ada perubahan bakal terlihat secara real time, tinggal monitoring untuk ruangnya belum selesai. Kalau alatnya sudah ready,” bebernya.=ROY

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.