Selesai Dibangun, Pelayanan Kantor Kecamatan Caringin Segera Pindah ke Gedung Baru

CARINGIN – Kantor Kecamatan Caringin yang dibangun PT. ICK yang dilaksanakan selama 150 hari kerja sejak bulan 1 Agustus 2022 kini kini rampung dilaksanakan. Bahkan awal januari Camat Caringin beserta staf dipastikan mulai mengisi gedung baru tersebut. “Alhamdulillah pembangunan telah rampung, in shaa allah Januari awal kami berserta staf akan mulai mengisi gedung yang selama ini kami idamkan,” kata Camat Caringjn Endin Rismawan kepada Pakar saat meninjau Finishing pembangunan kantor barunya.


Menurut dia, kantor baru tempatnya menjalankan tugas tersebut pal i ng mewah dibanding kantor kecamatan lainnya. Pasalnya kata dia, kantor yang dibangun tersebut terdapat tempat patkir khusus dibanwah kantornya. “Coba liat yang lain tidak punya Tempat parkor dibawah kantor, ini akan meningkatkan kenyamanan masyarakat dan pegawai saat melayani masyarakat,” ungkapnya.


Dia berharap, dengan adanya kantor baru akan lebih memotivasi dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga tidak ada cerita lagi keluhan serana dan fasilitas kantor. “Pegawai kecamatan harus lebih semangat dengan adanya kantor baru, dulu memang sempit serba terbatas. Naaah, sekarang sudah lebih lengkap fasilitasnya,” ungkapnya.


Endin mengaku, sebelum menempati gedung baru pihaknya bersama MUI dan muspika serta tokoh masyarakat dan kepala desa akan menggelar syukuran gedung baru. “Sebelum kami tempati kami akan syukuran dulu, berdoa bersama diawal tahun dengan gedung baru berharap diberikan kelancaran dan keberkahan,” pintanya.


Sementara itu pantauan Pakar dilokasi pembangunan memang 98 persen sudah selesai, namun hanya beberapa yang belum selesai yakni finishing pengecatan dan pengerjaan tahap kecil. Untuk pemasangan Partisi setiap ruangan sudah selesai dikerjakan, sehingga dengan cuaca hujan tidak menjadi hambatan bagi para pekerja karena dilakukan didalam ruangan, selain itu yang belum terpasang hanya pintu pintu kamar rumah dinas camat Caringin. UJG
 
 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.