Ratusan Personil Disiagakan Amankan CGM di Kawasan Suryakencana Malam ini

Petugas gabungan sedang mengamankan kawasan Jalan Suryakencana untuk kegiatan CGM 2022. Syarif | Pakar

BOGOR – Ratusan personel gabungan TNI, Polri, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kota Bogor akan melakukan penjagaan secara ketat di kawasan Jalan Suryakencana (Surken), terutama di area Vihara Dhanagun, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Selasa (15/2/2022).

Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pengamanan di di ruas Jalan Suryakencana ini nantinya akan dijaga oleh 400 personel gabungan, mulai dari anggota kepolisian Polresta Bogor Kota, Kodim 0606, Satpol PP dan Dishub Kota Bogor.

“Jadi akan ada 400 personel gabungan yang akan melakukan penjagaan secara ketat di ruas Surken ini. Penjagaan ketat ini untuk memastikan tidak ada kerumunan,” kata Susatyo kepada Pakar Online.

Lanjut Susatyo, yang datang atau diperbolehkan ke Vihara Dhanagun itu hanya warga yang akan melaksanakan ibadah saja? selebihnya tidak ada berada di area tersebut. Kemudian, untuk trotoar juga rencananya akan dikosongkan sehingga pelaksanaan Cap Go Meh (CGM) ini benar-benar sesuai protokol kesehatan.

“Di CGM ini tetap ada atraksi barongsai, tapi pelaksanaannya dilakukan didalam hanya internal saja. Tetapi apabila terjadi kepadatan kita akan lakukan rekayasa jalan secara crowd free road di ruas Jalan Surken,” tutupnya.

Sementara, Ketua Penyelenggara Cap Go Meh (CGM), Arifin Himawan mengatakan, nantinya penyelenggaraan Bogor Street Festival akan tetap dilaksanakan namun berbeda dari tahun sebelum pandemi, yakni secara live streaming dalam bentuk Live Taping. 

“Acara tersebut kami persembahkan dalam bentuk dua kegiatan yang berkesinambungan. 
Live Streaming (live taping) yang mulai disiarkan pada hari Selasa, tanggal 15 Februari 2022, pukul 18:10 WIB, meliputi Doa Bersama Lintas Agama (Islam, Kristen Katolik, Hindu, Budhha, Konghucu (ciri khas CGM-BogorStreetFest) dan atraksi seni budaya dari beberapa daerah (pre-recorded),” jelasnya.

Selain itu, lanjut Ahim sapaan akrabnya, CGM juga akan diperkaya dengan atraksi KieLin, Liong dan Barong serta sajian dari para Budayawan Sunda Kota Bogor.  Untuk itu, lanjutnya, dengan segala kerendahan hati dan keterbatasan saat pandemi ini, mari bersama-sama menyaksikan live streaming (live taping) acara CGM-BogorStreetFest 2022, dari rumah masing-masing bersama keluarga dan handai taulan tercinta, CGM-BSF 2022 dapat disaksikan melalui tautan https://www.youtube.com/c/CGMBogorStreetFest-PestaRakyatBogor, Live Streaming (live taping), diselenggarakan di pelataran Vihara Dhanagun. 

“Lantaran keterbatasan, maka kami hanya mengundang tamu dalam jumlah yang disyaratkan pada aturan yang telah ditetapkan. Semoga tidak mengurangi kemeriahan acara bagi masyarakat Indonesia yang menyaksikan melalui live streaming (dalam bentuk live taping),” katanya.

Kemudian, masih kata Ahim, acara dilanjutkan dengan Ruwatan (disiarkan secara live streaming dalam bentuk Live Telecast), mulai dari Vihara Dhanagun hingga sepanjang Jalan Suryakencana. Barisan Liong, Barong, KieLin dan budayawan Kasundaan akan melakukan ruwatan jalan Suryakencana yang baru saja direvitalisasi oleh Pemerintah Kota Bogor. 

“Kami berharap acara ini dapat berjalan dengan lancar, tanpa mengurangi bobot dan makna yang terkandung di dalamnya, yaitu sebagai Ajang Budaya Pemersatu Bangsa Embracing Diversity. Tidak ada yang tidak bisa, jika kita lakukan bersama-sama. Semoga pandemi ini cepat berlalu, dan tahun depan kita akan bersama-sama lagi,” pungkasnya. RIF

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.