Pengabdian Duta Inovasi Mahasiswa Unida di Desa Bojong Murni

Mahasiswa Unida sedang melaksanakan KKL di SDN Bojong Murni. IST

BOGOR – Mahasiswa Universitas Djuanda yang mendapatkan program beasiswa Pancakarsa dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, melaksanakan kuliah kerja lapang (KKL) dengan memberikan edukasi kepada warga yang ada di Desa Bojong Murni, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor.

Bertemakan kegiatan pengabdian duta inovasi tahun 2022, mahasiswa yang berjumlah tujuh orang dari berbagai jurusan itu, melaksanakan program inovasi libur makmur dan melakukan penyulingan minyak atsiri bekerjasama dengan kelompok tani KTH Sadar Tani Muda.

Kegiatan inovasi para mahasiswa Universitas Djuanda di Desa Bojong Murni tersebut, didukung juga pemerintah kecamatan dan mengandeng Perpustakaan Daerah Kabupaten Bogor serta kampung dongeng Kang Ansori.

Dosen pembimbing lapangan Universitas Djuanda, Helmi Haris mengatakan, kegiatan inovasi yang dilakukan para mahasiswa ini, terdiri dari Fakultas Pertanian Agroteknologi,
Fakultas Teknik dan Ilmu Pangan Halal, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi Islam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Sekolah Pascasarjana.

“Para mahasiswa ini melakukan inovasi di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Cisarua, Megamendung dan Ciawi. Setiap kecamatan memberikan kegiatan inovasi di dua desa,” ungkapnya kepada wartawan saat mendampingi kegiatan inovasi di SDN Bojong Murni, Senin (14/3/2022).

Helmi mengungkapkan, sebelum melaksanakan program inovasi solid yang diberikan kepada siswa di SDN Bojong Murni, para mahasiswa ini sebelumnya sudah melaksanakan kegiatan penyulingan minyak Atsiri dengan kelompok tani.

Dimana, saat kegiatan bersama kelompok tani, para mahasiswa memberikan inovasi cara penyulingan minyak Atsiri mulai dari bahan baku pala, sirih dan cengkeh.

“Untuk alat penyulingan, kami bawa sendiri. Jadi peserta yang terdiri dari anggota KTH Sadar Tani Muda ini, diberikan inovasi cara membuat minyak Atsiri. Kegiatannya sendiri dilaksanakan selama satu hari,” papar Helmi.

Sementara, Kepala Desa (Kades) Bojong Murni, M. Kusnadi mengapresiasi adanya kegiatan inovasi yang dilakukan para mahasiswa Djuanda di wilayahnya. Karena, melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan ilmu yang bermanfaat bagi masyarakat Bojong Murni.

“Apalagi ada kegiatan inovasi penyulingan minyak Atsiri di kelompok tani. Itu kan bagus, bisa menambah pengetahuan para anggota kelompok tani di wilayah kami. Termasuk kegiatan inovasi solid yang memberikan pengetahuan kepada para siswa sekolah dasar dengan menghadirkan tim dari Perpustakaan Daerah Kabupaten Bogor,” imbuhnya.

Hadir juga Kepala Sub Bagian (Kasubag) Tata Usaha (TU) pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jalan dan Jembatan Kelas A Wilayah II, Ade Sa’ban. Kehadirannya merupakan undangan dan juga sebagai mahasiswa Djuanda yang sebelumnya bertugas di Perpustakaan Daerah. ONE/*

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.