
GUNUNGPUTRI – Banjir di perumahan Villa Nusa Indah 2, Desa Bojong Kulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor mendapat sorotan dari beberapa pihak, kini salah satunya Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini yang turun langsung ke lokasi bersama Bupati Bogor Ade Yasin, Jumat, (18/2/2021).
“Jadi memang harus dilakukan penanganan sementara karena kita lihat curah hujan masih tinggi, jadi kepada teman-teman Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk melakukan penutupan pada tanggul yang jebol,” kata Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini disela kunjungan.
Ia juga meminta Dinas terkait untuk segera melakukan penutupan tanggul guna meminimalisir banjir susulan yang masuk kedalam pemukiman warga. “Jadi tanah di permukaan sungai keruk sambil tanahnya di taro ke tanggul yang jebol untuk menutup sementara tanggulnya karena takut melimpah lagi ke warga, jadi kesian warganya. Mudah-mudahan curah hujan tidak lagi tinggi,” tambahnya.
Sementara itu, Bupati Bogor, Ade Yasin menyampaikan bahwa kedatangan Bu Menteri Sosial, Tri Rismaharini memberikan saran kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor bagaimana cara mengatasi banjir ini.
“Alhamdulilah juga bu Risma, Kemensos juga datang dan memberikan bantuan dan juga beliau memberi saran ke kita, insyaallah akan segera kita laksanakan,” ucapnya.
Ia menuturkan Bu Risma menyarankan untuk menyusur sungai menggunakan alat berat lalu tanahnya di pupuk ke pinggir jalan untuk memperkuat tanggul yang jebol.
“Makanya kita butuh kerja sama dengan masyarakat dan Dinas terkait untuk memecahkan masalah yang setiap tahunnya mengintai kita, dan kita juga memohon dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan pusat,” terangnya.
Ia menjelaskan bahwa setiap tahun pihaknya selalu terus berusaha mengatasi banjir yang berada di Perum Villa Nusa Indah 1 dan 2 di Desa Bojong Kulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor.
“Setiap tahun kita selalu terus berusaha, untuk mengatasi banjir ini agar tidak selalu datang setiap hujan dan kita sudah memasang pompa air untuk menormalisasi debit air dan itu pun mengurangi banjir sampai 60 persen dan mengurangi lumpur,” pungkasnya. AGE