Hari ini Penutupan Pendaftaran Bacalon Ketua Kadin, Baru 2 Orang yang Daftar

Almer Faiq Rusdi saat menyerahkan berkas folmulir bakal calon Ketua Kadin Kota Bogor kepada panitia SC dan OC Mukota ke VII Kadin Kota Bogor di gedung Kadin Kota Bogor, Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, Senin (29/3/2021). (SYARIF)

BOGOR – Jelang pelaksanaan Musyawarah Kota (Mukota) ke VII, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Bogor yang akan dilaksanakan 5 April 2021 mendatang, hari ini, Senin (29/3/2021), adalah penutupan pendaftaran bagi bakal calon (Bacalon) Ketua Kadin dan peserta.

Pantauan pakuanraya.com di kantor Kadin, di kawasan Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, hingga pukul 12.00 WIB, baru ada 2 orang calon yang mendaftar. Agus Junaedi merupakan calon Ketua yang pertama mendaftar dan menyerahkan Berkas-berkas kepada panitia Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC) Mukota Kadin ke VII. Agus datang ditemani oleh sejumlah timsesnya.

“Hari ini saya datang untuk mendaftar sebagai calon dan siap bertarung di Mukota Kadin ke VII Kota Bogor,” ungkap Agus.

Panitia SC dan OC juga menerima pendaftar kedua atas nama Almer Faiq Rusdi. Almer datang bersama timses serta sejumlah pengusaha kontruksi dan para pengusaha di bidang UMKM di Kota Bogor.

Sementara, Gin Gin Ginanjar selaku Ketua SC Mukota Kadin ke VII Kota Bogor menjelaskan, penutupan dilaksanakan hari ini untuk bacalon ketua kadin maupun peserta. Panitia akan menutup hingga pukul 16.00 WIB.

“Ini hari terakhir dan akan ditutup nanti sore pukul 16.00 WIB,” jelasnya. Lanjut Gin Gin, hingga pukul 12.00 WIB, sudah ada 2 orang yang mendaftar dan menyerahkan Berkas-berkas, yaitu, Agus Junaedi dan Almer Faiq Rusdi.

Keduanya juga sudah melengkapi seluruh persyaratan-persyaratan untuk maju sebagai calon Ketua Kadin dalam Mukota Kadin ke VII ini. “Baru ada 2 calon yang sudah daftar. Kami masih menunggu hingga penutupan nanti,” terangnya.

Terkait jumlah peserta, Gin Gin menambahkan, nanti akan diketahui jumlahnya setelah penutupan pukul 16.00 WIB. “Kalau data sampai kemarin sore, jumlah peserta sudah mencapai sekitar 600 an, nanti sore kita akan tahu jumlah pastinya,” pungkasnya. RIF

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.