Gencar Percepatan Vaksinasi Pelajar, Sekolah di Jonggol Siap Gelar PTM

JONGGOL – Puluhan sekolah sedang mempersiapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), Pemerintah Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor gencarkan vaksinasi kepada ribuan siswa yang di laksanakan Gor Olahraga Masyarakat (GOM).

Sekretaris Camat, Apid Junaedi menjelaskan bahwa pihaknya saat ini sedang melaksanakan penyuntikan vaksinasi yang akan ditargetkan 2.500 dosis.

“Saat ini memang kita sedang melakukan penyuntikan vaksinasi 2.500 dosis jenis pfizer yang akan disuntikan kepada anak Sekolah Menengah Pertama (SMP) berumur 12-17 tahun dosis pertama,” jelasnya.

Lanjut ia mengatakan penyuntikan vaksinasi ini untuk siswa yang akan menjalani Pembelajaran Tatap Muka (PTM) guna untuk meningkatkan daya tubuh. “Pastinya penyuntikan vaksinasi jenis Pfizer untukmeningkatkan daya tubuh dalam rangka persiapan tatap muka, lalu untuk vaksin kedua nanti akan dilaksanakan sekitar dua minggu lagi,” katanya.

Apid Junaedi pun mengungkapkan sekitar puluhan sekolahan yang akan siap nantinya untuk melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kecamatan Jonggol. “Sekitar 60 Sekolah Dasar (SD) dan semua SMP di Kecamatan Jonggol akan siap melakukan Pembelajaran Tatap Muka, dan kami akan maksimalkan untuk vaksinasi kepada siswa disini,” pungkasnya. AGE

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.