DPMPD Bagikan 1000 Bendera Merah Putih ke Warga di Cigombong

Jajaran DPMPD Kabupaten Bogor saat membagikan bendera merah putih kepada warga di Cijeruk. (Ist)

CIGOMBONG – Renaldi Yushab Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Bogor, didampingi Camat Cigombong R. Irwan Soemantri membagikan membagikan ribuan Bendera Merah Putih. Pembagian tersebut diawali dengan menyerahkan secara simbolis kepada Kader PKK, Tokoh Masyarakat, pemuda, dan juga masyarakat setempat di sekitar kantor Kecamatan, di Desa Cigombong.


Selanjutnya Renaldi  bersama jajaran staf kecamatan bergerak menuju pasar Cigombong, dan membagikan Bendera kepada pedagang keliling, toko, serta para pengunjung pasar. “Mulai awaal Agustus ini dimulainya seluruh rangkaian kegiatan HUT Kemerdekaan RI ke 79, salah Satu kegiatannya di 40 Kecamatan seluruh Kepala OPD datang sambil menyerahkan Bendera Merah Putih secara simbolis kepada seluruh warga masyarakat,” ujar Reinaldi kepada Pakar.


Pembagian Bendera  tersebut lanjut dia, sekaligus mengingatkan pada tanggal 1 Agustus ini mulai dipasang Bendera serentak di setiap rumah, halaman kantor, sekolah, dan Tempat lainya. “Sehingga masyarakat bersama-sama memperingati Hari Kemerdekaan RI, sekaligus mengenang pengorbanan para pahlawan Indonesia yang berjuang untuk Tanah Air tercinta ini,” tuturnya.


Kenangan para pahlawan kata Dia. Lagi, yang berjuang mempertahankan dan mendirikan bangsa Indonesia tidaklah mudah, nyawa, darah, dan harta rela mereka korbankan, demi cita-citanya kemerdekan Indonesia. “Maka sebagai anak bangsi kita terus menggelorakan semangat perjuangan para pahlawan, sampai anak cucu kita, jiwa patriotisme kita harus tanamkan dari sekarang kepada generasi penerus bangsa, agar perjuangan para pahlawan tidak sia-sia,” ucapnya.


Oleh sebab tambah dia, dirinya berharap pada tanggal 17 Agustus nanti semarak Kemerdekaan RI terdengar disetiap lingkungan masyarkat, dan Bendera Merah Putih terlihat berkibar di seluruh penjuru Kabupaten Bogor. “Kita bagikan 1000 Bendera, agar masyarakat ikut menyemarakan HUT RI ke 79 ini, agar nantinya bendera ini akan terpasang diseluruh penjuru Kabupaten Bogor, disetiap sudut lingkungan terlihat berkibarnya  Bendera Merah Putih dengan gagahnya,” pungkasnya.


Camat Cigombong R .E. Irwan menambahkan, dirinya berterimakasih kepada Kepala DPMPD yang sudah memilih Kecamatan Cigombong sebagai tempat pembagian bendera merah putih, sehingga dapat membantu masyarakat yang belum punya bendera dan meningkatkan rada kebangsaan.


“Kami Berterima kasih kepada Pak kepala DPMPD, sudah memilih Cigombong dan datang langsung membagikan sendiri bersama kami kepada warga, ini sebuah kebanggaan bagi kami karena dengan kegiatan seperti ini akan meningkatkan rasa kebanggasan dan kebanggan tersendiri bagi masyarakat apalagi mereka yang belum memilik bendera merah putih untuk dipasang,” ungkapnya. UJG

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.